Berita Detail

Sambung Silaturahmi dengan Alumni, IMM FT UMJ Menyelenggarakan Buka Bersama

Jurnalis: Imam Najib (Mahasiswa Teknik Informatika FT-UMJ).

Foto Bersama kader dan alumni Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah FT-UMJ.

Dokumentasi syahda. Pada 22 maret 2024

Jakarta- Di tengah semarak bulan suci Ramadan, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta kembali menyatukan para anggotanya dalam momen berharga bersama para alumni. Dalam acara yang diadakan pada hari jumat tanggal 22 maret 2024 ini di Aula juanda Kampus Universitas Muhammadiyah Jakarta , semangat persaudaraan dan kebersamaan terasa begitu kental saat mahasiswa dan alumni berkumpul untuk berbuka puasa bersama.

Acara yang diinisiasi oleh IMM ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara mahasiswa yang tengah meniti jalan pendidikan dan para alumni yang telah sukses dalam berbagai bidang. "Kami sangat bersemangat untuk bisa bertemu kembali dengan para alumni yang telah memberikan kontribusi besar bagi perkembangan IMM dan Muhammadiyah secara keseluruhan," ujar najib selaku kader IMM FTUMJ.

Para alumni yang hadir dalam acara ini pun turut menyampaikan rasa haru dan kebahagiaan atas kesempatan untuk bisa kembali bersilaturahmi dengan almamater tercinta. Mereka juga memberikan motivasi dan inspirasi kepada para mahasiswa tentang pentingnya menjaga semangat kebersamaan dan keikhlasan dalam meniti karier dan kehidupan.


sharing session antara alumni dan kader Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Jakarta.

Dokumentasi syahda. Pada tanggal 22 maret 2024

Selain sebagai ajang silaturahmi, acara ini juga menjadi momentum bagi mahasiswa untuk berbagi pengalaman dan cerita bersama para alumni. Di antara aroma makanan yang lezat dan suasana yang penuh kehangatan, mahasiswa dan alumni saling berbagi kisah perjalanan hidup, tantangan yang dihadapi, serta tips dan trik untuk meraih kesuksesan.

para alumni tersebut tidak hanya diwarnai dengan berbuka puasa bersama, tetapi juga diikuti dengan serangkaian games yang mengasyikkan. Suasana kebersamaan semakin terasa hangat ketika peserta saling berinteraksi melalui berbagai permainan yang diselenggarakan. Games seperti lomba ketangkasan, kuis keislaman, hingga tebak – tebakan berhasil mempererat tali silaturahmi di antara para hadirin. Dengan penuh semangat, baik mahasiswa maupun alumni ikut meramaikan setiap acara dengan antusiasme tinggi.

Dengan semangat kebersamaan yang begitu membara, acara berbuka puasa dan silaturahmi antara Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah dan para alumni ini berakhir dengan penuh kebahagiaan dan haru. Semoga semangat persaudaraan ini terus terjaga dan menjadi inspirasi bagi semua pihak untuk terus berkontribusi dalam membangun bangsa dan umat.


Editor: Ariesta Dwi Utami

Baca juga: Membangun Potensi masa depan, IMM FT UMJ adakan Gebyar IMM 2023