Berita Detail

Perpustakaan FT UMJ Mempersembahkan Bedah Buku Untuk Mahasiswa FT-UMJ

Jurnalis: Latifah Az Zahra (Mahasiswa Arsitektur FT-UMJ)


Foto Bersama Seminar BEDAH BUKU Implementasi Value Stream Mapping Pada Perumahan Sederhana di Indonesia. Dokumentasi Latifah Az zahra. Pada 30 November 2023.

 

Jakarta- Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta mengadakan acara Seminar BEDAH BUKU dengan judul “Implementasi Value Stream Mapping Pada Perumahan Sederhana di Indonesia”. Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja dari Perpustakaan FT UMJ yang dilaksanakan pada tanggal 30 Oktober 2023 yang dilaksanakan di Gedung D Teknik Sipil FT-UMJ.

Acara Seminar BEDAH BUKU di hadiri oleh Ir. Harwidyo Eko Prasetyo, S.T., M.T. selaku Wakil Dekan III, kemudian Dr. Nurlaelah, S.T., M.T. sebagai Narasumber BEDAH BUKU, serta beberapa Dosen dari Program Studi Teknik Sipil , dan para peserta dari Program Studi Teknik Sipil yang dihadiri kurang lebih 50 orang.

Pada Seminar kali ini mahasiswa diminta untuk menyimak seluruh rangkaian materi yang nantinya harus di catat dan menyikapkan pertanyaan sebagai sesi diskusi di akhir acara.

Sambutan Ir. Harwidyo Eko Prasetyo, S.T., M.T. Selaku Wakil Dekan III FT UMJ. Dokumentasi Latifah Az zahra. Pada 30 November 2023.

 

“Seminar BEDAH BUKU dari Fakultas Teknik pertama kali dilaksanakan di Program Studi Teknik Sipil dan di harapkan untuk mahasiswa yang hadir bisa memanfaatkan kesempatan kali ini untuk memperhatikan serta memahami isi materi secara mendalam mengenai pembahasan Implementasi Value Stream Mapping Pada Perumahan Sederhana di Indonesia yang akan dijelaskan oleh Narasumber”. Ujar Ir. Harwidyo Eko Prasetyo, S.T., M.T. selaku Wakil Dekan III FT-UMJ.

Setelah semua sambutan selesai, di lanjut dengan pemberian materi oleh Dr. Nurlaelah, S.T., M.T. selaku Narasumber sekaligus Dosen Teknik Sipil di Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta dengan Judul Implementasi Value Stream Mapping Pada Perumahan Sederhana di Indonesia.



Pemaparan Dr. Nurlaelah, S.T., M.T. selaku Narasumber BEDAH BUKU.

Dokumentasi Latifah Az zahra. Pada 30 Oktober 2023.

 

Dalam salah satu pembahasannya, Nurlaelah menceritakan mengenai pengalamannya selama membuat buku tersebut. “Buku ini saya buat kurang lebih selama 7 bulan, ada banyak suka duka di dalamnya, Salah satu dukanya yaitu galau karena kalimatnya suka tidak nyambung dengan paragraf selanjutnya, kemudian karena suka bentrok dengan mengajar sehingga saya suka mengundur dalam pengerjaannya dan yang terakhir kesulitan dalam mengatur waktu karena berbagai kegiatan lain selain mengajar”. Ujar Nurlaelah.

 

Akan tetapi semua itu telah Nurlelah lewati sehingga jadilah buku tersebut dalam kurang waktu 7 bulan, dengan harapan semua mahasiswa Fakultas Teknik terutama Teknik Sipil bisa memanfaatkan buku tersebut.


Foto Sesi Diskusi BEDAH BUKU.

Dokumentasi Latifah Az zahra. Pada 30 November 2023.

 

Setelah semua pembahasan materi selesai dilanjutkan dengan sesi diskusi antara narasumber dan para peserta seminar. Seluruh peserta sangat antusias dalam melontarkan pertanyaan yang telah mereka buat seputar Implementasi Value Stream Mapping Pada Perumahan Sederhana di Indonesia.

Diakhir acara ada pemberian plakat kepada narasumber dan ditutup dengan sesi foto bersama. “Semoga kedepannya seminar BEDAH BUKU bisa dilaksanakan di berbagai Program Studi untuk meningkatkan pengetahuan dan minat baca mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta”. Ujar Nurlaelah selaku Narasumber.

Editor: Ariesta Dwi Utami, S.T.

Baca Juga: Ingatkan Pentingnya Etika Keinsinyuran, FT-UMJ adakan Pembekalan Pra Wisuda. 

Download Sertifikat Acara: https://umj.link/Sertifikat-Bedah-Buku