Prodi Teknik Informatika FT UMJ Kembangkan Kemampuan Mahasiswa Dalam Membuat Website
Foto
Bersama webinar dan workshop. Dokumentasi HMIF FT-UMJ, pada 26 juli 2023
Jakarta-
Mahasiswa Teknik informatika Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta
yang mengikuti Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) batch 4
melangsungkan webinar dan workshop. Kegiatan ini merupakan tugas yang diberikan
Program studi Teknik Informatika kepada Mahasiswa yang mengikuti MSIB. Webinar
dan workshop ini dilaksanakan dari tanggal 22 sampai 29 juli 2023 dengan
kelompok dan judul yang berbeda beda.
Webinar dan workshop kali
ini tentang pengenalan java script yang berfungsi untuk mengembangkan website
mahasiswa. Kegiatan ini di ikuti oleh 45 mahasiswa. Tujuan dilangsungkannya
acara tersebut untuk memberikan wawasan tentang pengenalan java script dalam pengembangan
website dengan tools yang mudah. Tidak hanya itu saja, kegiatan ini juga
menghadirkan beberapa benefit seperti knowledge , certificate , and
relathionship.
Kegiatan yang berlangsung pada zoom meeting ini di adakan pada hari rabu (26/07/2023) pukul 09:00 WIB dan berakhir pada pukul 12:30 WIB, dalam pemaparan narasumber pertama, Akbar Okta menjelaskan tentang tujuan dan penggunaan bahasa pemograman yaitu java script, beliau juga menjelaskan pengenalan tentang java script seperti pengertian java script, variable dan tipe data dalam java script, Asynchronous java script, promise, memanipulasi dom, API (Application Programming Interface), array java script dan MAP.
Sebelum memasuki inti
pemaparan, Akbar mengatakan “Bahwasannya java script dapat manipulasi dom untuk
memanipulasi elemen pada web agar memudahkan pengguna. Java script memungkinkan
untuk mebuat interaksi yang dinamis dan reponsif dengan pengguna, pengolahan
data yang effesien, akses ke API web, dan juga dapat mendinamiskan halaman
tampilan web secara dinamis seperti menyembunyikan atau menampilkan elemen,
megubah tata letak , atau mengganti isi halaman tanpa harus memuat ulang
halaman secara keseluruhan“ ujarnya.
Tidak hanya itu, Akbar
juga menjawab pertanyaan mahasiswa. ”Untuk perihal opi di java script bisa
digunakan pemograman yang mendukung paradigma pemograman birokrasi objek, untuk
manfaat nya sebagai modulitas opi memungkinkan tulisan kode menjadi objek yang lebih kecil yang
memudahkan pemeliharaan dan pengembangan “ tambahnya.
Setelah pemaparan pertama tentang java script selesai di lanjutkan dengan narasumber ke dua yaitu Rafli Erizakly. Rafli menjelaskan serta mempraktekan tentang tipe data apa saja yang di pakai dalam java script, dari tipe data yang mudah sampai tersulit dari tipe data console.log sampai data fetching. Rafly menjelaskahn step by step tipe data dan cara pemanfaatannya.
Menjelaskan
dan memperaktekan langsung kepada mahasiswa, dokumentasi HMIF FT-UMJ , pada 26
juli 2023
“Primitive data type itu ada beberapa
macam seperti number yaitu nilai numerik dalam program java script yang
di tulis (11) bilangan pecahan dengan
menggunakan titik (15.11) , dan untuk bilangan yang sangat besar atau kecil,
dapat ditulis menggunakan notasi ilmiah dengan menambahkan e (untuk
exponent ), di ikuti dengan exponent dari bilangan tersebut (2.88e9) di
lanjutkan string tipe data dalam java script (“ ”) untuk memasukan variable dan
string ini tidak dapat dibagi( : ), dikalikan ( * ), di tambah(+) ataupun di
kurangkan (-) lalu ada Boolean yang menentukan nilai false atau true dan tipe
data bawaan seperti console.log , alert , prompt adalah tiga fungsi yang yang
di gunakan untuk berinteraksi kepada pengguna atau untuk debugging “ ujarnya
Sebelum penutup Rafly juga
menyampaikan harapan kepada peserta semoga ilmu yang diberikan dapat bermanfaat.