Berita Detail

Melangkah Bersama Dalam Keberkahan Ramadhan Dengan Berbuka, Berdoa, dan Berbagi

Jurnalis: Akbar Filayati (Mahasiswa Teknik Informatika FT-UMJ)


Foto Bersama Keluarga Besar Himars Fathirista bersama Anak-Anak Panti Asuhan. Dokumentasi Haikal Bintang. Pada 23 Maret 2024.

Jakarta – Himpunan Mahasiwa Arsitektur "FATHIRISTA” Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta (HIMARS FATHIRISTA BEM FT UMJ) menggelar acara Buka Bersama dan Santunan Anak Yatim di Aula Djoeanda Fakultas Tenik UMJ pada Sabtu, 23 Maret 2024. Acara yang menghadirkan 20 anak dari Panti Asuhan Graha Yatim Dhuafa Cempaka Putih ini bertajuk “Melangkah Bersama Dalam Keberkahan Ramadhan Dengan Berbuka, Berdoa, dan Berbagi”.

Acara dimulai dengan pembukaan yang melantunkan ayat suci Al-Qur’an, kemudian sambutan dari Ketua Pelaksana, Ketua HIMARS FATHIRISTA BEM FT UMJ, Andre Lafiza, Ketua Prodi Arsitektur FT UMJ, Finta Lissimia S.T, M.T., dan pengasuh dari Panti Asuhan Graha Yatim Dhuafa. Acara ini juga merupakan sarana menjalin silaturahmi mahasiswa Arsitektur lintas angkatan dan juga Alumni.

Sesi Cerdas Cermat bersama Anak-Anak Panti Asuhan Graha Yatim Dhuafa Cempaka Putih. Dokumentasi Akbar Filayati. Pada 23 Maret 2024.

Menariknya dari acara ini adalah ada sesi pentas seni dari perwakilan anak panti asuhan, mereka kompak menampilkan tarian yang mampu menghibur para peserta acara ini. Selain itu juga para anak-anak juga aktif dalam sesi cerdas cermat yang bersikian pertanyaan seputar pengetahuan dasar islam serta sambung ayat surat suarat pendek, tak sedikit dari mereka mampu menjawab pertanyaan dengan mudah dan mendapat hadiah dari panitia.

Acara yang berlangsung di Aula Djoeanda Fakultas Teknik UMJ ini juga diisi dengan Tausyiah tentang spirit mendapatkan keberkahan di bulan Ramadhan dan menonton serial film tentang kisah para Nabi. Haikal Bintang, selaku perwakilan panitia acara ini menyampaikan besar harapan dari kegiatan ini, “Semoga dengan diadakannya acara ini bisa menumbuhkan jiwa saling membantu, terutama untuk HIMARS FATHIRISTA sendiri bisa memberikan manfaat yang nyata dengan masyarakat sekitar”.


Penampilan Tari Dari Perwakilan Anak-Anak Panti Asuhan Graha Yatim Dhuafa Cempaka Putih. Dokumentasi Akbar Filayati. Pada 23 Maret 2024. 

Sebagai bentuk kepedulian, HIMARS FATHIRISTA BEM FT UMJ memberikan santunan kepada anak-anak Panti Asuhan Graha Yatim Dhuafa berupa peralatan tulis dan belajar, kemudian sembako dan kebutuhan pokok yang dapat membantu dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari anak-anak dan penghuni panti. Acara ini dilanjutkan dengan sharing session bersama para Alumni, yang saling membagikan pengalaman mereka dan juga motivasi kepada seluruh mahasiswa Arsitektur FT UMJ.


Editor: Ariesta Dwi Utami

Baca Juga: Sarasehan dalam rangka 45 Tahun Program Studi Arsitektur