Program Studi Teknik Mesin FT-UMJ Membantu Korban Erupsi Gunung Semeru Dengan Inovasi Penyaring Air Bersih
Keberangkatan Prodi Mesin menuju Semeru dilepas oleh Ketua PAKARTI pada Jumat, 17 Desember 2021 Dok.Panitia
Jakarta -
Program Studi Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta
berangkat ke lokasi bencana meletusnya Gunung Semeru. Kunjungan tersebut
diadakan dalam rangka membantu para korban erupsi Gunung Semeru dengan
menggunakan salah satu inovasi dosen dan mahasiswa Program Studi Teknik Mesin
Fakultas FT-UMJ yang Bernama alat penyaring air bersih. Kegiatan tersebut
berlangsung mulai dari 16 – 21 Desember 2021.Kedatangan Program Studi Teknik
Mesin tersebut diwakili oleh beberapa dosen dan mahasiswa.
Kegiatan ini diketuai
oleh Kepala Program Studi Teknik Mesin yaitu bapak Sulis Yulianto S.T., M.T dan
dilepas langsung oleh Ketua Pakarti Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah
Jakarta Hj. Rully Mujiastuti,, M.M.S.I. Alat yang dibuat oleh Program Studi
Teknik Mesin ini adalah sebuah mesin yang dapat menfiltrasi air yang belum
layak menjadi layak untuk dikonsumsi bahkan digunakan untuk kegiatan lainnya.
Mesin ini dibuat Bersama sama antara Dosen dan mahasiswa pada Program Studi
Teknik Mesin Fakultas Teknik UMJ.
“Harapanya kami Mewakili Institusi adalah kegiatan ini dapat terus dilakukan dan menjalin kerjasama dan mengupayakan peluang peluang yg ada dalam Segala bidang dan kesempatan tentunya terkait dengan penerapan bidang teknologi hijau dan ramah lingkungan, sehingga dapat mensukseskan regulasi pemerintah terkait dengan kesehatan masyarakat dan lingkungan hidup sesuai arah perkembangan era industri 4.0 dan hadirnya Society 5.0 saat ini, dimana Isu lingkungan merupakan hal Yg sangat penting dalam kehidupan masyarakat modern saat ini” Ucap Sulis Yulianto dalam kegiatannya di lokasi bencana.
Kegiatan bantuan ini sangat disambut baik oleh warga dan
para pihak yang berada di lokasi. Bapak Sulis Yulianto mengucapkan, alat ini
jika layak pengujian laboratorium nantinya akan layak juga untuk dikonsumsi
sebagai minuman fresh Water sehingga tidak membutuhkan banyak botol
plastik yang bermerk. Semua upaya tersebut juga bermaksud untuk penanggulangan
dan pengurangan limbah plastik dari minuman botol plastik di posko. Dinas
Kesehatan Lingkungan setempatpun sangat mendukung keberadaan alat ini karena
sesuai dengan misi Lembaga mereka untuk memperhatikan lingkungan sekitar .