Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Jakarta menjadi juara ke-1 dalam acara Bridge Competition tahun 2019 di Universitas Muhammadiyah Metro Lampung
Dalam rangka Temu Keluarga Forum Komunikasi Mahasiswa Teknik Sipil Indonesia (FKMTSI) wilayah V Jakarta-Lampung tahun 2019 di Universitas Muhammadiyah Metro Lampung, dilaksanakannya serangkaian kegiatan ilmiah dan lomba, diantaranya Bridge Competition.
Bridge Competition merupakan sebuah ajang kompetisi membuat jembatan dari tusuk gigi yang diadakan untuk tingkatan Perguruan Tinggi di wilayah Jakarta-Lampung dimana efisiensi jembatan merupakan salah satu kriteria penilaian jembatan.
Program Studi Teknik Sipil FT-UMJ mengirimkan 3 orang mahasiswa untuk mengikuti Bridge Competition 2019 ini, diantaranya:
1. Rama sarifudin (2016410032);
2. Muhammad syamsul (2016410024);
3. Tarmizi sapta manawang (2016410038).
Alhamdulillah, dalam acara Bridge Competition 2019 ini mahasiswa Prodi Teknik Sipil FT-UMJ
memperoleh juara I. Semoga dengan
prestasi yang diperoleh ini mampu menjadikan stimulan untuk mahasiswa lainnya
agar lebih berprestasi lagi.